12 Tahun Berlalu, Ini 3 Pesan dalam Film ‘5 Cm’ yang Relevan dengan Kondisi Sekarang

by -
12 Tahun Berlalu, Ini 3 Pesan dalam Film '5 Cm' yang Relevan dengan Kondisi Sekarang
‘5 Cm’. IMDb

Bintangtamu.id – ‘5 Cm’ adalah salah satu film inspiratif yang harus dibanggakan Indonesia. Rilis di tahun 2012, film garapan sutradara Rizal Mantovani ini berkisah tentang Zafran (Herjunot Ali), Riani (Raline Shah), Genta (Fedi Nuril), Ian (Saykoji) dan Arial (Denny Sumargo), 5 sahabat yang selalu nongkrong bareng selama 10 tahun.

‘5 Cm’ diadaptasi dari kisah nyata dalam novel karya Donny Dhirgantoro yang terbit di tahun 2005. Film ini tak hanya menyuguhkan kisah 5 orang dengan sifat dan kisahnya yang unik. Namun juga membawa banyak pesan yang harus terus diingat.

Berikut 3 pesan di film ‘5 Cm” dari tahun 2012 yang tetap relevan dengan zaman sekarang.

1. Eksplor Hal Baru untuk Memperluas Perspektif

Film ini mengisahkan Ian yang ditawari kuliah S2 ke Manchester oleh ayahnya. Sebagai pencinta bola, hal ini pun disambut dengan penuh suka cita oleh mahasiswa akhir yang tak kunjung lulus ini. Tawaran ini juga membuat Ian semakin semangat untuk menyelesaikan skripsinya.

Namun setelah melakukan perjalanan ke Mahameru bersama Genta, Arial, Zafran, Riani, dan Dinda, Ian memiliki pandangan baru dan mengurungkan niatannya untuk pergi ke luar negeri.

Keindahan alam Indonesia membuat jiwa nasionalismenya bangkit dan memilih untuk tetap di tanah air.

Perjalanan adalah salah satu cara untuk membuka perspektif terhadap hal-hal baru. Tidak hanya soal pendidikan atau karir, seseorang bisa memiliki sudut pandang baru karena mengalami suatu hal di tempat dan suasana yang baru.

Sehingga mumpung masih muda, eksplorlah banyak hal baru untuk memperkaya pengalaman dan wawasan agar tidak menyesal di kemudian hari.

Proses mendaki Mahameru yang mengubah perspektif sehingga menjadi pribadi yang pantang menyerah. IMDb

2. Pentingnya Jeda

Selalu bersama selama 10 tahun membuat Genta mengusulkan agar tongkrongan mereka libur selama 3 bulan. Hal ini ia cetuskan agar masing-masing temannya bisa fokus dengan tujuan masing-masing dan kembali setelah 3 bulan dengan kemajuan yang lebih baik.

Mengambil jeda seperti usul Genta terkadang memang penting untuk dilakukan. Seperti yang ia katakan, hal ini juga baik untuk memperluas relasi agar tidak hanya berkutat dengan orang-orang yang sama sepanjang waktu.

Jeda 3 bulan yang diusulkan Genta juga membuat Ian lebih fokus untuk menyelesaikan skripsinya. Kemudian Arial yang pemalu juga jadi berani untuk membuka hubungan dengan lawan jenis.

Sehingga memutus relasi tidak selamanya buruk. Bahkan terkadang bisa membawa hal positif yang jauh lebih banyak di kondisi tertentu.

3. Mimpi 5 Cm

Tema besar yang ingin ditonjolkan dalam film ini adalah menggantungkan mimpi 5 cm di depan kening. Agar kapan pun dan kemana pun kita pergi, kita akan tetap ingat dengan tujuan dan berusaha terus meraihnya.

Sama seperti yang dilakukan 5 sekawan ini. Meski mereka belum pernah mendaki gunung. Namun mereka nekat langsung menuju puncak tertinggi Jawa karena mimpi yang dimiliki.

Sehingga meski perjalanannya sangat panjang, dimulai dari Jakarta menuju Malang kemudian ke Mahameru, anak-anak muda ini tidak pernah putus asa. Bahkan di saat mereka hampir sampai di atas Mahameru dan ada longsoran batu, mereka tetap berusaha tidak goyah dan saling membantu agar bisa selamat sampai tujuan.

Demikian 3 pesan dalam film ‘5 Cm’ yang harus selalu diingat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *