3 Alasan yang Buat Kamu Wajib Menonton Drama “Black Out”

by -
3 Alasan yang Buat Kamu Wajib Menonton Drama "Black Out"
Aktris dan Aktor yang membintangi Drama Korea 'Black Out' (Soompi)

Bintangtamu.id – Aktor yang membintangi drama baru MBC bagikan alasan mengapa kamu wajib menonton suguhan akting mereka dalam drakor “Black Out” yang bakal tayang. Serial ini diadaptasi dari novel misteri karya penulis Jerman yang sangat terkenal berjudul “Snow White Must Die”. 

Drama ini bergenre thriller yang dibintangi oleh, Byun Yo Han, sosok yang dikisahkan sebagai seorang pemuda dengan tuduhan melakukan pembunuhan dalam sebuah kasus misterius. Dalam kasus tersebut ada yang janggal karena mayatnya tidak pernah ditemukan. Selanjutnya 11 tahun kemudian, ia memulai perjalanan untuk mengungkap kebenaran kasus tersebut.

Drama yang bakal tayang satu hari lagi memiliki 3 alasan khusus sehingga wajib kamu tonton, yuk simak!

1. Merupakan drama pertama sutradara Byun Young Joo

“Black Out” merupakan serial drama pertama yang disutradarai oleh sutradara terkenal, Byun Young Joo. Sutradara ini dikenal dengan film-filmnya seperti “Helpless” dan “The Murmuring.”

Mengutip Soompi, artis Kim Bo Ra turut berkomentar, “Ini adalah serial drama pertama sutradara Byun Young Joo, dan ini juga merupakan puncak misteri yang penuh dengan tampilan akting yang luar biasa.”

2. Pencarian menegangkan untuk kenangan yang hilang

“Black Out” akan mengikuti kisah unik Go Jung Woo (Byun Yo Han), seorang siswa teladan yang tiba-tiba dituduh membunuh dua teman sekelasnya. 

Karena Go Jung Woo mabuk berat pada malam itu dan tidak ingat apa yang terjadi, ia tidak ingat telah membunuh teman-teman sekelasnya, tetapi ia juga tidak jika ingat tidak membunuh mereka.

Setelah menjalani hukuman penjara 10 tahun akibat kasus pembunuhan yang dituduhkannya, Go Jung Woo, kembali ke kampung halamannya dan memulai penyelidikan yang cukup berbahaya untuk mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi malam itu.

Aktor Byun Yo Han berkomentar, “Yang menyenangkan dari drama ini adalah para penonton, bersama dengan karakter dalam cerita, dapat mencoba memecahkan misteri apakah Go Jung Woo adalah pelaku sebenarnya atau, jika bukan dia, lalu siapa pelaku sebenarnya.”

Aktor Go Bo Gyeol menambahkan, “Kalian akan benar-benar dapat menikmati saat menonton drama ini, jika kalian menelusuri kembali setiap episode untuk memulihkan ingatan Jung Woo yang hilang.”

3. Hubungan yang rumit antar tiap karakter

Saat Go Jung Woo kembali ke kampung halamannya, ia kemudian terlibat dengan beberapa karakter diantaranya yang paling menonjol adalah Noh Sang Chul yang diperankan Go Joon seorang detektif yang baru saja dipindahkan ke kota itu.  Noh Sang Chul Dipindahkan ke desa tersebut lantaran penurunan pangkat 

Kemudian Go Jung Woo bertemu dengan teman masa kecilnya Choi Na Gyeom (Go Bo Gyeol). Dikisahkan Choi Na Gyeom masih memendam cintanya yang bertepuk sebelah tangan pada Go Jung Woo, sampai sekarang dan masih berharap agar mereka bisa bersama.

Go Jung Woo juga bertemu dengan Ha Seol (Kim Bo Ra), yang merupakan pendatang baru di kota itu.

Aktor Go Joon menuturkan, “Seiring alur cerita mencari pelaku sebenarnya, pertarungan menegangkan akan terjadi di antara para karakter yang akan membuat Anda tegang.” 

“Akhir setiap episode akan membuat Anda menunggu episode berikutnya, dan ini adalah drama yang dibuat dengan baik yang akan membuat tangan Anda basah oleh keringat hingga akhir, jadi pastikan untuk menontonnya,” tambahnya diakhir kalimat.

Penasaran dengan adegannya? Serial “Black Out” akan tayang perdana pada 16 Agustus pukul 9:50 malam KST. Tonton cuplikan dramanya di sini!

 

View this post on Instagram

 

A post shared by MBC DRAMA official (@mbcdrama_now)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *