Bintangtamu.id – Penyanyi cilik berbakat tanah air, Lion Jonovan, akhirnya merilis single pertamanya ‘Jalani Mimpi’ setelah ia resmi bergabung dengan label Trinity Optima Production.
Penyanyi berusia 11 tahun itu membawakan lagu ‘Jalani Mimpi’ sebagai single pre-debut, yang telah dirilis pada 26 April 2024.
‘Jalani Mimpi’ merupakan lagu milik grup band NOAH yang populer pada tahun 2019 lalu.
Bersamaan dengan itu, video musik lagu ‘Jalani Mimpi’ versi Lion Jonovan juga telah diunggah di kanal YouTube Trinity Optima Production.
Dalam video musik lagu ‘Jalani Mimpi’ Lion Jonovan tampak menunjukkan kebolehannya bermain gitar, sembari menyusuri jalanan kota. Ekspresi senyum penuh keceriaan menghiasi di sepanjang video musik, ditemani dengan vokal yang lembut dan hangat.
Lion Jonovan diketahui bergabung dengan Trinity Optima Production pada November 2023 lalu. Ia ditemukan tim talent scout saat mengikuti lomba menyanyi di sebuah mall di Jakarta.
Lion mengidolakan beberapa band tanah air seperti NOAH dan UNGU. Namanya juga sempat populer di TikTok dan Instagram, setelah ia mengunggah video cover lagu ‘Jalani Mimpi’.
Sebanyak 2,7 juta orang telah melihat postingan cover lagu ‘Jalani Mimpi’ milik Lion Jonovan di TikTok, dan di Instagram video cover lagu tersebut menembus angka 2,4 juta penonton. Karena hal inilah, ia memutuskan untuk merilis versi penuh lagu ‘Jalani Mimpi’ sebagai single pre-debut.
Setelah bergabung bersama Trinity Optima Production, Lion mendapatkan pelatihan yang optimal mulai dari vokal, les gitar, hingga workshop bersama dengan Enda UNGU.
Ke depannya, Lion akan membawakan lagu-lagu dengan genre universal love, harapan, dan human empowerment. Tentunya disesuaikan dengan umurnya yang kini tengah beranjak remaja. Pihak Trinity Optima juga memberikan kebebasan kepada Lion untuk membawakan lagu-lagu yang ia sukai.
Bakat bermusik Lion diketahui sejak ia bergabung dalam kelompok paduan suara di sekolahnya, saat ia masih berada di bangku kelas 1 SD. Orang tuanya ikut mendukung bakat Lion dengan mengikutkannya les menyanyi.
Taka hanya itu, Lion juga mengasah bakat bermusiknya dengan bermain ukulele. Serta belajar bermain gitar secara otodidak lewat YouTube.
Enda UNGU yang pernah melakukan workshop dengan Lion pun memuji bakat bermusiknya. Ia mengajarkan kepada Lion cara-cara membuat lagu dan bagaimana cara menumpahkan perasaan ke dalamnya. Hingga mereka berhasil membuat satu lagu yang diciptakan oleh Lion sendiri.
“Lion di usianya yang sekarang, musikalitasnya di atas rata-rata. Ia mudah beradaptasi dalam membawakan berbagai macam lagu. Timbrenya bagus, serta cepat dan mau belajar,” puji Enda UNGU.
Kini dengan bergabungnya Lion sebagai bakat baru Trinity Optima Production, diharapkan dapat menjadi langkah regenerasi musisi anak tanah air yang memiliki bakat dan kualitas.
Diharapkan langkahnya dapat menyusul jejak kesuksesan artis lainnya yang memulai karier sebagai penyanyi cilik. Seperti Naura Ayu, Sherina, dan Neona.