Netflix Tak Lagi Tayangkan “Gentefied” Setelah Season 2

by -
Netflix Tak Lagi Tayangkan “Gentefied” Setelah Season 2
(“Gentefied”. Netflix)

Bintangtamu.id – Netflix menghentikan penayangan serial drama situasi komedi Latin, “Gentefied” setelah Season 2. Sebelumnya, Netflix juga menghentikan penayanganOne Day at a Time” pada 2019, “The Expanding Universe of Ashley Garcia” pada 2020, dan “Mr. Iglesias” tahun lalu. Semuanya adalah serial drama dengan tema latin.

“Gentefied” menghadirkan kisah keluarga Morales, keluarga keturunan Meksiko–Amerika yang tinggal di Los Angeles.

Kehidupan keseharian mereka digambarkan dengan sangat apik oleh para aktor dan aktris seperti Karrie Martin, J.J. Soria, Carlos Santos, dan Joaquín Cosío.

Akan tetapi Netflix telah mengkonfirmasikan penghentian penayangan drama ini, meski tidak ada alasan yang diberikan.

Drama ini mulai ditayangkan pada Februari 2020 untuk Season 1. Sedangkan Season 2 dimulai pada November 2021.

“Gentefied” diproduseri oleh America Ferrera, dengan naskah dari Marvin Lemus dan Linda Yvette Chávez.

“Dulu saya sempat mengira bahwa penonton suka dengan gaya komedi dan kisah sehari-hari tentang keluarga latin yang tinggal di Amerika,” kata Ferrera seperti dikutip dari Entertainment Weekly.

“Bahkan saya banyak mendapatkan feedback dari mereka yang bukan orang latin bahwa mereka juga menyukai film ini,” lanjutnya.

Meski Season 2 “Gentefied” dihentikan, Ferrera masih akan menyutradarai film “I Am Not Your Perfect Mexican Daughter”, drama hasil saduran dari novel karangan Erika Sánchez.

Sebenarnya, drama ini tidak terlalu anjlok dalam masalah rating. Tetapi, Season 2 ternyata tidak dapat mencapai 10 drama dengan rating tertinggi di platform streaming ini.

Penghentian penayangan ini mendapat banyak kritik penonton, terutama dari akun media sosial mereka.  Mereka masih berharap serial seperti “Gentefied” ini ada di layar kaca.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *