Lisa dan Tyla Akan Jadi Pembicara di Rolling Stone’s Musician on Musician
Bintangtamu.id – Lisa dari BLACKPINK dan Tyla, penyanyi pop terkenal dari Afrika Selatan, akan menjadi pembicara di edisi khusus Rolling Stone’s Musician on Musician yang akan tayang pada tanggal 17 Oktober 2024.
Dalam acara ini, Lisa dan Tyla akan berbagi pengalaman karir mereka, tantangan mereka dalam industri musik, serta bagaimana mereka menjaga keseimbangan antara kehidupan pribadi dan kehidupan professional.
Lisa, yang telah sukses dengan karir solonya sejak merilis single debut ‘LALISA’, akan berbagi cerita tentang perjalanan karirnya dan inspirasi di balik setiap lagu.
Sementara itu, Tyla, yang terkenal dengan lagu ‘Water’ dan telah memenangkan Grammy untuk Best African Music Performance, akan berbagi pengalaman serta perjalanan unik hidupnya meniti karir music dari Afrika Selatan.
Acara ini diharapkan akan memberikan wawasan mendalam tentang dua musisi hebat ini dan bagaimana mereka menghadapi tantangan serta mencapai kesuksesan dalam industri musik yang sangat kompetitif.
Penggemar Lisa dan Tyla tentunya sangat bersemangat menantikan acara ini dan mengharapkan banyak pelajaran yang bisa diambil dari interaksi mereka.
Nantikan Rolling Stone’s Musician on Musician edisi khusus Lisa dan Tyla tanggal 17 Oktober 2024 mendatang!
LISA and Tyla will interview each other for Rolling Stone’s Musicians on Musicians, on October 17th. pic.twitter.com/nMnDX13owI
— Kpop Charts (@kchartsmaster) October 14, 2024
BACA JUGA