Timothee Chalamet Tuai Pujian Karena Prediksi Sepak Bola yang Tak Pernah Meleset

by -
Timothee Chalamet Tuai Pujian Karena Prediksi Sepak Bola yang Tak Pernah Meleset
Timothee Chalamet (Getty Images)

Bintangtamu.id – Selain berakting, Timothee Chalamet ternyata punya bakat terpendam selain berakting, tak lain adalah soal pengetahuannya di dunia sepak bola.

Pemeran film ‘Dune’ itu mengejutkan beberapa komentator olahraga setelah ia memamerkan pengetahuannya yang ternyata cukup luas tentang sepak bola perguruan tinggi pada siaran terbaru acara ESPN’s College GameDay pada Sabtu, (07/12/2024).

Saat tampil di siaran tersebut sebagai pemilih tamu, Timothee Chalamet menentukan pilihan pertamanya dengan memilih Jackson State Tigers daripada Southern Jaguars di Southwestern Athletic Conference (SWAC).

“Saya memilih Jackson State, delapan kemenangan berturut-turut, 11 pemain all-conference. Itu seharusnya menjadi kemenangan yang nyaman dan mudah bagi mereka,” kutip Chalamet.

Menurut PEOPLE, ia kemudian memprediksi kemenangan Ohio Bobcats atas Miami RedHawks dan memberitahu alasan mengapa ia yakin Mid-American Conference (MAC) bisa kalah telak.

“Dengar, kedua tim ini imbang dua kali pada empat pertandingan terakhir,” prediksi Chalamet. “Pertahanan RedHawks tampak bagus, tetapi saya melihat quarterback Bobcats tahun keempat Parker Navarro.”

Timothee Chalamet Tuai Pujian Karena Prediksi Sepak Bola yang Tak Pernah Meleset
Timothée Chalamet di acara ‘College GameDay’ ESPN pada 7 Desember 2024. (ESPN/Instagram)

“Tingkat penyelesaian 65%. Jika ia bisa bermain dengan baik, ia akan menguntungkan Bobcats,” tambahnya. “Saya akan mendukung Bobcats yang tidak diunggulkan di sini.”

Penyiar acara, Pat McAfee lalu menepuk bahu aktor itu dan menjabat tangannya. “Ya. Saya suka itu,” jawab McAfee.

Sebagian orang di internet memuji hasil analisis Chalamet, termasuk podcaster Ross Bolen yang menulis di X, “Kalian semua bodoh karena meragukan pengetahuan Timothee Chalamet tentang sepak bola. Dia minum Air Kehidupan.”

Peter Schrager dari Fox Sports juga menulis di X: “Timothee Chalamet datang dengan persiapan, melakukan riset, dan merujuk ke Pony Express. Mungkin dia adalah pemilih tamu terbaik College Gameday. Pria NYC. Respek.”

Prediksi Chalamet mengenai MAC ternyata tepat, karena Bobcats menang telak atas RedHawks dengan skor akhir 38-3, sehingga rekor musim mereka menjadi 10-3, dilansir dari Sports Illustrated.

Ia juga tepat lagi dengan memprediksi bahwa quarterback Bobcats Navarro mengubah keadaan dengan mencetak empat touchdown selama pertandingan.

Chalamet akan membintangi film biografi Bob Dylan yang berjudul ‘A Complete Unknown’, mengisahkan kehidupan awal dan karier penyanyi dan penulis lagu itu saat ia berada di puncak karir tahun 1960-an.

‘A Complete Unknown’ akan tayang di bioskop pada tanggal 25 Desember.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *