Bintangtamu.id – Aktor Barry Keoghan akhirnya mengungkap alasan mengapa ia menghapus akun Instagram pribadinya usai putus hubungan asmara dengan penyanyi Sabrina Carpenter.
Dilansir Billboard pada Senin (9/12/2024), aktor 32 tahun itu menjelaskan alasan utamanya mengapa ia menghapus akun Instagram pribadinya melalui sebuah postingan di akun media sosialnya yang lain, yakni X, pada 7 Desember 2024.
Dalam postingannya, aktor asal Irlandia tersebut tak ingin perhatiannya dari pekerjaan dan keluarga terganggu karena aktivitas media sosial.
“Aku menon-aktifkan akunku karena aku tidak ingin hal-hal seperti ini (media sosial) mengalihkan perhatianku dari keluarga dan pekerjaanku,” tulis Barry Keoghan.
Sebelum menghapus akun Instagram pribadinya Barry Keoghan sempat membagikan sejumlah foto saat ia tengah berada di gym melalui postingan di Insta Story.
Sang aktor memamerkan figurnya yang atletis dengan mengenakan atasan tanpa lengan berwarna hijau. Ia juga mengunggah beberapa gambar yang memamerkan rambut pirangnya, yang sepertinya diambil dari proyek untuk film terbarunya ‘Crime 101.’
Namun sayangnya, beberapa jam setelah ia mengunggah postingan tersebut, akun Instagram miliknya tak aktif. Meski menon-aktifkan akun Instagram pribadinya, Barry Keoghan tak menghapus semua akun media sosial miliknya, buktinya akun X miliknya masih tetap aktif meski ia tak mengunggah apa pun sejak bulan November.
Sementara itu, keputusan untuk menghapus akun Instagram pribadinya diambil Barry Keoghan beberapa hari setelah kabar hubungannya dengan Sabrina Carpenter kandas beberapa waktu lalu.
Sebuah sumber mengatakan pada People pada 3 Desember 2024, keduanya putus karena sama-sama memiliki karier yang sibuk, setelah menjalani hubungan asmara selama 1 tahun.
“Keduanya masih muda dan tengah berfokus pada karier mereka, jadi mereka memutuskan untuk mengakhiri hubungan asmara,” sebut sumber berita kepada People.
Di lain sisi, pasangan ini pertama kali memicu rumor kencan pada akhir tahun 2023 sebelum melakukan debut publik mereka di pesta afterparty Vanity Fair Oscar pada bulan Maret. Keoghan juga tampil bersama Carpenter dalam video musik untuk singelnya yang menduduki puncak tangga lagu Billboard Hot 100 ‘Please Please Please’ yang ditampilkan dalam albumnya ‘Short n’ Sweet.’