Ahmad Dhani Berbagi Tips Cara Membuat Lagu Jadi Terkenal, Bukan Cuma Soal Nada

by -
Ahmad Dhani Berbagi Tips Cara Membuat Lagu Jadi Terkenal, Bukan Cuma Soal Nada
Ahmad Dhani. Instagram

Bintangtamu.id – Musisi sekaligus pentolan grup Dewa 19, Ahmad Dhani, membagikan pengalamnnya soal bagaimana membuat sebuah lagu menjadi terkenal dan diterima baik masyarakat.

Memiliki segudang lagu yang sukses dan dikenal oleh semua kalangan masyarakat, tak serta merta membuat lagu menjadi terkenal menjadi proses yang mudah menurutnya.

Mengutip dari sebuah video wawancara yang diunggah ulang oleh akun Instagram @musikku.id, pada Senin (15/1/2024), musisi 51 tahun itu membagikan satu tips bagaimana caranya membuat sebuah lagu menjadi terkenal.

Menurut Ahmad Dhani menciptakan sebuah lagu adalah perkara mudah, tetapi hal paling sulit adalah membuat lagu tersebut menjadi terkenal.

Menurutnya membuat lagu agar cepat terkenal adalah melalui liriknya, bukan semata-mata karena nada yang dimiliki lagu tersebut.

“Nomor satu itu lirik. Jarang orang Indonesia itu suka sama nada dulu. Banyak lagu itu nadanya baik, tetapi liriknya kurang kena di masyarakat. Jadinya orang gak aware, orang jadinya gak perhatian,” ungkap suami artis Mulan Jameela tersebut.

Kembali Ahmad Dhani menekankan bahwa sebuah lagu bisa menjadi terkenal karena memang liriknya yang bisa sampai atau diresapi oleh masyarakat.

Membuat kata-kata yang baik juga menurutnya menjadi hal yang paling sulit dalam menulis lagu, dibandingkan menciptakan nada-nada yang indah.

“Karena banyak lagu yang nadanya baik, tetapi kata-katanya kurang mengena. Itu juga terjadi pada saya sendiri. Banyak lagu-lagu saya pribadi yang menurut saya bagus banget, tapi kalau liriknya kurang mengena kepada masyarakat, jadinya ya kurang terkenal,” sambungnya.

Secara khusus Ahmad Dhani juga menekankan meski sebuah lagu diciptakan dengan nada yang rumit sekalipun, lagu tersebut tidak akan mudah terkenal jika lagi-lagi liriknya tidak mengena.


Terakhir ia menghimbau para musisi untuk setidaknya menciptakan lagu yang memiliki nada yang baik atau melodius dibarengi dengan lirik-lirik yang mengena pada masyarakat.

Menanggapi tips dari Ahmad Dhani tersebut, sejumlah penikmat musik tanah air membagikan komentar yang beragam. Ada yang setuju dan menyampaikan bahwa bagian tersulit dalam penciptaan lagu itu adalah liriknya.

Namun, tak sedikit pula yang kurang setuju dan menyampaikan bahwa salah satu alasan mereka menikmati lagu dimulai dari nadanya, baru melihat lirik lagu tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *