Bae In Hyuk Perluas Jangkauan Akting Lewat Drama ‘Check In Hanyang’
Bintangtamu.id – Mengambil peran utama dalam ‘Check in Hanyang’ membuat Bae In Hyuk berpeluang untuk memperluas jangkauan aktingnya. Aktor berusia 26 tahun tersebut membagikan banyak pemikiran tentang drama mendatang Channel A.
Ia bakal memerankan sosok Pangeran Lee Eun, putra raja yang menyusup ke Yongcheonlu demi melindungi keluarga kerajaan dari sengkeraman manipulatif pemilik Yongcheonlu, Cheon Bang Ju (Kim Eui Sung).
Melansir Soompi (13/12/2024), Pangeran Lee Eun menyembunyikan identitas asli dan menggunakan nama samaran Lee Eun Ho. Dengan nama baru ini, dirinya bergabung di Yongcheonlu sebagai trainee.
Lee Eun menciptakan dualitas yang mencolok antara kepribadiannya. Di satu sisi, Pangeran Lee Eun cukup serius dan bertanggung jawab. Sedangkan Lee Eun Ho bersikap canggung dan kikuk.
Perbedaan ini tentu dibarengi perjuangannya untuk beradaptasi dengan kehidupan di luar istana. Menurut Bae In Hyuk, karakter yang ia mainkan punya pesona dan beragam sisi yang mampu menarik perhatiannya.
“Saya merasa bahwa Lee Eun Ho adalah seseorang yang dapat memberi saya banyak pelajaran,” kata In Hyuk.
‘Check in Hanyang’ tak hanya berpusat kepada satu kejadian saja, melainkan juga dipenuhi oleh berbagai insiden, konflik, dan kecelakaan sehingga membuatnya jadi lebih kaya nan menghibur.
Lebih lanjut, Bae In Hyuk menggambarkan Pangeran Lee Eun sebagai sosok yang tegas dan teguh. Ia juga sosok yang disiplin dan bisa mengendalikan diri dengan baik.
“Sebaliknya, pesona Lee Eun Ho terletak pada kecanggungan dan keunikannya, yang berasal dari ketidaktahuannya terhadap ucapan dan tindakan yang belum pernah dilakukannya sebelumnya,” tambah Bae In Hyuk.
Melalui drama diri, dirinya berharap bisa menampilkan akting yang lebih dewasa. ‘Check in Hanyang’ akan tayang perdana pada 21 Desember 2024 mendatang.
Drama ini mengusung genre romansa, tentang pemuda yang menjadi trainee di penginapan terbesar di seluruh Joseon, yakni Yongcheonlu.
Deretan aktor/aktris papan atas seperti Kim Ji Eun, Jung Gun Joo, Park Jae Chan, Han Jae Suk, hingga Kim Min Jung juga berpartisipasi dalam ‘Check in Hanyang’.
Penampilan Bae In Hyuk dan upayanya menghidupkan karakter yang dimainkan tentu menarik untuk ditunggu.
Pria kelahiran Jeolla Utara itu sebelumnya sukses membintangi berbagai drama populer seperti ‘Cheer Up’, ‘Why Her’, ‘Ditto’, ‘My Roommate is a Gumiho’, hingga ‘The Spies Who Loved Me’.
BACA JUGA