Film Dokumenter RM BTS Akan Diputar di Busan International Film Festival

by -
Film Dokumenter RM BTS Akan Diputar di Busan International Film Festival
Foto: RM BTS (Instagram / @rkive)

Bintangtamu.id – Festival Film Internasional Busan (BIFF) tahun 2024 akan menjadi momen istimewa bagi para penggemar BTS, khususnya RM.

Film dokumenter berjudul ‘RM: Right People, Wrong Place’ dikabarkan akan diputar di festival film terbesar di Asia ini.

Film dokumenter ini mengeksplorasi perjalanan RM, leader BTS, dalam menciptakan album solo pertamanya. Selain itu, penonton akan diajak menyelami pengalaman pribadi RM selama delapan bulan menjelang pendaftaran militernya.

Dokumenter ini tidak hanya menampilkan proses kreatif RM dalam bermusik, tetapi juga menggali sisi emosional dan tantangan yang dihadapinya sebagai seorang artis global.

Festival Film Internasional Busan, yang dijadwalkan berlangsung dari 2 hingga 11 Oktober 2024 mendatang, dan akan menampilkan 224 film dari 63 negara.

Pemutaran film dokumenter RM BTS di luar ruangan merupakan salah satu upaya BIFF untuk menarik beragam penonton dan meningkatkan keterlibatan publik.

Dengan menampilkan film-film yang memiliki daya tarik luas, BIFF berharap dapat memikat lebih banyak penonton dan memperkuat posisinya sebagai festival film terkemuka di Asia.

Para penggemar BTS dan pecinta film dokumenter tentu tidak ingin melewatkan kesempatan ini untuk melihat sisi lain dari RM dan perjalanan kreatifnya.

Festival Film Internasional Busan tahun ini menjanjikan pengalaman sinematik yang tak terlupakan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *