Ini Daftar Lengkap 8 Lagu di Album Kedua Lyodra ‘Melangkah’

Lengkap Sudah, Ini Daftar 8 Lagu di Album Kedua Lyodra 'Melangkah'
Lyodra bagikan daftar 8 lagu di album kedua 'Melangkah.' (Instagram)

Bintangtamu.id

akhirnya telah mengungkapkan kedelapan tracklist atau lagu yang akan menghiasi album keduanya bertajuk ‘Melangkah’ yang akan dirilis pada tanggal 11 Oktober 2024 mendatang. Sebelumnya penyanyi 21 tahun itu telah mengumumkan satu per satu judul lagu dari album barunya yang sempat ia rahasiakan.

Adapun kedelapan lagu yang akan ada di album kedua Lyodra ‘Melangkah’ di antaranya terdiri dari 4 lagu rilisan lama. Meliputi lagu ‘Tak Selalu Memiliki,’ ‘Tak Dianggap,’ ‘Ego,’ dan ‘Sang Dewi.’

Ditambah dengan 4 buah lagu baru di antaranya ‘Malu Malu Tapi Nyaman,’ ‘Sana Sini Mau,’ ‘Sampaikan Rindu,’ dan ‘Jangan Pernah Kembali.’

Dari keempat lagu baru tersebut, Lyodra juga ikut berpartisipasi daam beberapa penulisannya, yakni pada lagu ‘Malu Malu Tapi Nyaman’ dan ‘Sana Sini Mau’ yang ia tulis bersama dua penulis lagu lainnya, yakni Clara Riva dan S/EEK.

Ikut berpartisipasinya Lyodra dalam penulisan beberapa lagu di album kedua ‘Melangkah’ ini tentunya membuat album ini semakin personal.

Tak sampai di situ, Lyodra juga menggandeng Ade Govinda untuk menulis lagu ‘Sampaikan Rindu.’ Serta mengajak musisi Andi Rianto untuk menciptakan lagu ‘Jangan Pernah Kembali.’

Bersama dengan pengumuman daftar lengkap lagu dalam album keduanya ‘Melangkah,’ Lyodra juga membagikan cuplikan lagu ‘Malu Malu Tapi Nyaman’ yang sepertinya akan menjadi title track album tersebut.

Dari cuplikan yang dibagikan, lagu ‘Malu Malu Tapi Nyaman’ mengusung musik yang ceria dengan lirik manis yang mengisahkan pertemuan 2 insan.

Yang dituangkan dalam lirik, “Anehnya mencinta, pertemuan yang tiba-tiba/ Tak kuduga, kita berdua/ Malu Malu Tapi Nyaman/”

Sebelumnya pelantun tembang ‘Sang Dewi’ tersebut juga telah membagikan spoiler lagu ‘Malu Malu Tapi Nyaman’ saat tampil di panggung ‘Synchronize Fest 2024’ beberapa waktu lalu, yang sukses menambah rasa penasaran para penggemar akan album terbarunya.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Lyodra Ginting (@lyodraofficial)


Sementara itu, album kedua Lyodra bertajuk ‘Melangkah’ akan resmi dirilis pada tanggal 11 Oktober 2024 di bawah naungan label Universal Music Indonesia. Lyodra terakhir kali merilis album pertamanya bertajuk ‘Lyodra’ pada tahun 2021 lalu.

Siapa nih yang sudah tidak sabar mendengarkan lagu-lagu baru dari Lyodra di album keduanya ‘Melangkah?’

Tinggalkan Komentar