Bintangtamu.id – Joko Anwar, sutradara ternama Indonesia mengumumkan deretan proyek film terbarunya yang dijadwalkan tayang pada rentang tahun 2025-2026. Proyek film baru tersebut merupakan film yang akan diproduksi oleh rumah produksi Come and See Pictures (rumah produksi yang didirikan oleh Joko Anwar).
Informasi tersebut dibagikan melalui akun Instagram resmi Joko Anwar dan rumah produksi Come and See Pictures pada Selasa (26/11/2024). Pada akun Instagram tersebut dibagikan sebuah postingan video yang merupakan acara konferensi pers bertajuk ‘Come and See Slate Launching Announcement 2025-2026’.
Konferensi pers tersebut diselenggarakan di Goodrich Suites Antasari, Jakarta Selatan, pada Senin malam (25/11/2024). Dalam sesi konferensi pers tersebut Joko Anwar mengumumkan empat film bioskop terbaru dari Come and See Pictures yang akan diproduksi dan ditayangkan pada rentang tahun 2025-2026. Film-film tersebut mengusung berbagai genre dan tema cerita yang beragam.
Berikut empat film terbaru dari Joko Anwar dan rumah produksi Come and See Pictures yang akan tayang di bioskop tahun 2025-2026.
1. Pengepungan di Bukit Duri (The Siege at Thorn High) – 2025
Film ini merupakan film karya Joko Anwar yang berkolaborasi dengan studio atau rumah produksi ternama dari Hollywood yaitu Amazon MGM Studios. Film ini telah selesai diproduksi dan direncanakan tayang tahun 2025.
Film ‘Pengepungan di Bukit Duri’ dibintangi oleh Morgan Oey, Omara Esteghlal, Hana Pitrashata Malasan, Endy Arfian, Fatih Unru, Satine Zaneta, Dewa Dayana, dan Bima Azriel.
Film dengan genre action dan thriller ini ditulis dan disutradarai oleh Joko Anwar. Film ini merupakan film ke-11 dari sang maestro film.
‘Pengepungan di Bukit Duri’ menceritakan tentang seorang guru yang harus bertahan hidup, di saat sekolah tempatnya mengajar mendadak berubah menjadi ajang pertarungan hidup dan mati.
Hal tersebut dipicu karena diskriminasi dan kebencian rasial. Film ini menyuguhkan konflik penuh intrik yang dibalut ketegangan dan dijamin akan membuat para penonton terpaku saat menyaksikan filmnya.
2. Legenda Kelam Malin Kundang (Smothered) – 2025
Film kedua dari rumah produksi Come and See Pictures yang dijadwalkan tayang di tahun 2025 yaitu ‘Legenda Kelam Malin Kundang’.
Film ini mengusung genre drama-misteri. Naskahnya ditulis oleh Joko Anwar, Aline Djayasukmana, dan Rafki Hidayat.
Joko Anwar mempercayakan kursi sutradara kepada dua sineas muda tanah air untuk menggarap film ini, yaitu Kevin Rahardjo dan Rafki Hidayat.
Proyek ini merupakan film panjang pertama dari dua sutradara muda dan berbakat tersebut.
Sebelum menggarap film ini, Kevin dan Rafki pernah menorehkan prestasi di ajang internasional. Mereka berdua meraih penghargaan Network of Asian Fantastic Film (NAFF) di Bucheon International Fantastic Film Festival (BIFAN) 2023, dalam film pendek berjudul ‘Parasomnia’.
Film ‘Legenda Kelam Malin Kundang’ akan membahas cerita rakyat Sumatra Barat dengan tampilan masa kini.
Film ini bukan hanya menyajikan cerita klasik tentang anak yang durhaka kepada orang tuanya, tetapi juga dikemas dengan sudut pandang yang lebih relevan dengan kondisi masyarakat sekarang.
Film ini juga mengeksplorasi tema-tema lain secara lebih mendalam. Seperti trauma lintas generasi dan kesenjangan sosial antara si kaya dan si miskin. Dimana hal tersebut menjadi isu penting dan masih sering terjadi di era modern seperti saat ini.
3. Perkasa Seperti Air (Mighty Like Water) – 2026
Film ini merupakan film dengan tema keluarga yang pertama dari Joko Anwar dan bisa disaksikan oleh semua umur. ‘Perkasa Seperti Air’ bergenre coming of age, drama keluarga serta berpadu dengan unsur kisah fantasi.
Film ini masih menampilkan sisi kreatif dari pria berusia 48 tahun tersebut. Ia memegang peran penting sebagai penulis dan sutradara dari film yang bisa ditonton oleh anak-anak ini.
Film ‘Perkasa Seperti Air’ mengusung tema fantasi yang menyentuh dan penuh keajaiban. Film ini merupakan proyek impian sang sutradara sejak awal karirnya.
Film yang memiliki judul lain ‘Superdoni’ ini, menceritakan tentang petualangan seorang anak berusia 10 tahun. Ia mengajak temannya untuk mencari penyanyi seriosa agar bisa menyembuhkan ibunya yang sakit keras.
4. Hantu Dalam Sel (Ghost in the Cell) – 2026
Film keempat dari Come and See Pictures berjudul ‘Ghost in the Cell’ atau ‘Hantu Dalam Sel’. Film ini bakal memberikan pengalaman horor dengan sentuhan komedi segar.
Joko Anwar memegang kursi sebagai penulis dan sutradara. Ia menggabungkan ketegangan mengerikan yang akan bercampur dengan gelak tawa.
Mengambil latar di sebuah penjara, film ini mengisahkan narapidana yang dihadapkan pada teror supernatural. Joko memberikan bocoran bahwa film ini akan dibintangi oleh sederet aktor dan aktris Indonesia yang sudah tenar di industri perfilman.
“Film ini akan menampilkan talenta-talenta terbaik di Indonesia karena its going to fun, its going to horrifying, dan rollercoaster ride,” ungkapnya.
Empat judul film terbaru dari rumah produksi Come and See Pictures dan sutradara Joko Anwar, sudah pasti memiliki cerita berkualitas dan layak ditonton. Nantikan filmnya di bioskop kesayangan!