Lama Tinggal di AS, Pulang ke Indonesia Nikita Willy Bawa Jagoan Kecil
Bintangtamu.id – Setelah lama tinggal di Amerika Serikat (AS) Nikita Willy (28) akhirnya pulang ke Indonesia.
Seperti yang diketahui, Nikita Willy telah menikah dengan Indra Priawan, putra Chandra Suharto dan Karlina Damiri, pada tanggal 16 Oktober 2020. Mereka menikah dengan adat Minangkabau dari Sumatera Barat.
Nenek dari Indra Priawan, Mutiara Siti Fatimah, adalah pemilik perusahaan taksi Indonesia, Blue Bird Group, dan Indra Priawan sendiri adalah generasi ketiga pewaris perusahaan tersebut.
Semenjak mengandung anak Indra Priawan, Nikita Willy tinggal di Amerika Serikat hingga akhirnya dia melahirkan putra pertamanya pada 7 April 2022 yang diberi nama Issa Xander Djokosoetono di Cedars Sinai Hospital, Los Angeles.
Baru-baru ini, Nikita Willy memberitahu para penggemar melalui akun instagramnya @nikitawillyofficial94 bahwa dia, suami serta putranya telah kembali ke Indonesia.
Di instagram, Nikita Willy memposting beberapa foto dengan caption, “And just like that, we’re coming back home as a family of 3.”
View this post on Instagram
Dalam foto yang dibagikan oleh Nikita Willy, putranya Issa Xander Djokosoetono tampak menggemaskan, bahkan ketika berada di pesawat sekalipun.
Saat di pesawat, Nikita membalut Issa dengan selimut yang hangat dan menaruh boneka rubah lucu tepat di samping putra itu. Issa tampak nyaman tidur di pesawat ditemani boneka kesayangannya.
Sesampainya di Jakarta, Nikita dan suaminya Indra Priawan tampak sangat bahagia karena akhirnya bisa menunjukkan kepada Issa rumah mereka yang sebenarnya.
Tapi meskipun Nikita sudah pulang ke Indonesia, belum diketahui apakah dia akan kembali beraktivitas sebagai seorang artis atau hanya fokus jadi ibu rumah tangga mengurus suami dan jagoan kecilnya.
BACA JUGA