Bintangtamu.id – Festival musik cadas Hammersonic 2024 kembali mengumumkan lineup daftar penampil terbaru untuk event yang akan digelar pada 4-5 Mei 2024 mendatang, bertempat di Pantai Carnaval Ancol, Jakarta.
Pihak promotor Ravel Entertainment, telah mengumumkan sejumlah lineup tambahan dengan mengundang para musisi terkenal dari luar negeri.
Di antaranya band asal Amerika Serikat Madball, hingga A Day to Remember.
Tak ketinggalan pula penampilan dari Marty Friedman, We The Kings, Fear Factory, Durk, dan Tiny Moving Parts.
Mengutip dari akun Instagram hammersonicfest pada Rabu (27/3/2024), selain menampilkan sejumlah musisi populer dari luar negeri, Hammersonic 2024 juga akan dimeriahkan dengan penampilan sejumlah artis dari kawasan Asia.
Meliputi penampilan dari Arcadia, Resume, Amorfati, Haunted Era, Denisa, serta Gorebomb.
View this post on Instagram
Hammersonic 2024 sebelumnya juga telah mengumumkan penampilan band-band ternama untuk memeriahkan acara tersebut dalam pengumuman lineup pertama mereka.
Ada penampilan spesial dari band asal Amerika Serikat, Lamb of God yang telah dinanti-natikan penggemar.
Tak hanya itu, ada pula panggung seru dari As I Lay Dying, Cradle of Filth, Suicide Silence, ATREYU, Misery Index, Converge, Suffocation, Yngwie Malmsteen, Nervosa, ANNALYNN, dan Crossfaith.
Untuk pembelian tiket Hammersonic 2024 dapat dilakukan melalui website resmi www.hammersonic.com.
Bagi para penggemar band tanah air juga tidak perlu khawatir, karena sejumlah musisi tanah air seperti Saint Loco, Straight Answer, dan St Rangers juga akan turut mengguncang panggung Hammersonic 2024 kali ini.
Sementara itu, lineup penampil berikutnya dari ajang Hammersonic 2024 akan segera diumumkan pada tahap selanjutnya melalui akun media sosial penyelenggara, serta hammersonicfest.