Mini Album Solo Xiumin EXO “Brand New” Sukses Puncaki Chart Album iTunes di 33 Negara

Mini Album Solo Xiumin EXO "Brand New" Sukses Puncaki Chart Album iTunes di 33 Negara
(Xiumin EXO. @weareoneEXO/Twitter)

Bintangtamu.id – Pada Senin (26/9/2022), Xiumin EXO resmi debut solo dengan merilis mini album “Brand New”.

Hanya berselang satu hari kemudian, Selasa (27/9/2022), Allkpop melaporkan bahwa mini album solo Xiumin EXO tersebut berhasil memuncaki chart album iTunes di total 33 negara yang berbeda, termasuk Kanada, Spanyol, Brasil, Meksiko, Malaysia, Rusia, Thailand, Vietnam, Hong Kong, Argentina, dan banyak lagi.

Mini album “Brand New” Xiumin EXO berisi total 5 lagu, yaitu lagu utama “Brand New“, serta lagu b-side “Feedbac”, “How We Do” (feat. Mark NCT) “Love Letter”, dan “Serenity”.

Tinggalkan Komentar