Onew SHINee “DICE” Puncaki iTunes di 40 Negara

by -
Onew SHINee “DICE” Puncaki iTunes di 40 Negara
(Onew SHINee. Koreaboo)

Bintangtamu.id – Dilansir akun Twitter @shineecharts (12/4), mini album terbaru Onew SHINee, “DICE” memuncaki #1 iTunes Album Chart di 40 negara. Hal ini berhasil diraih Onew dalam waktu kurang dari 24 jam sejak albumnya dirilis. “DICE” kini mengukuhkan diri sebagai album solois KPop satu-satunya yang berhasil meraih prestasi mengesankan ini di 2022.


“DICE” Onew juga merajai Worldwide iTunes Album Chart #1 (NEW) dan European iTunes Album Chart #1 (NEW). Album ini juga menjadi satu-satunya album KPop yang ada di puncak iTunes Album Chart United Stated.

Penjualan tertinggi dalam sehari juga diraih “DICE” Onew pada Senin, (11/4/2022). Dikutip dari Koreansalestwt, “DICE” telah terjual 52,163 kopi. Jauh lebih baik dibanding rekornya sebelumnya melalui mini album pertamanya “VOICE” dengan 8,690 kopi.

Dalam konferensi persnya, pemilik nama Lee Jinki ini menjelaskan alasan memilih nama “DICE” sebagai nama albumnya.

“Karena ada 6 sisi dalam dadu, dan alasan aku memilih 6 adalah mengacu pada 5 anggota SHINee dan yang ke-6 adalah SHINee World,” ungkap Onew.

Mengutip Kpopherald, Onew juga menjelaskan sisi lain dari albumnya tersebut.

“Aku berharap orang-orang dapat mendengarkan lagu-lagu tersebut pada momen yang berbeda sesuai dengan situasi mereka. Lagu ini juga mewakili hati yang sedang jatuh cinta sudah selayaknya dadu, seperti permainan. Liriknya menggambarkan bahwa meskipun aku tahu aku akan kalah dalam permainan ini, aku tetap melempar dadu. Ungkapan ‘rolling dice’ berulang dalam chorus dan koreografinya berasal dari aksi melempar dan menerima sesuatu,” ujarnya.

Para penggemar pun merasa tersentuh karena Onew selalu memikirkan mereka saat mengerjakan album solonya ini.

Ada 6 track dalam album “DICE”, diantaranya: “DICE”, “Sunshine”, “On the Way”, “Love Phobia”, “Yeowoobi”, dan “In The Whale”.

Melalui siaran langsungnya di kanal YouTube SHINee, Onew mengaku melakukan banyak hal untuk “Love Phobia”.

Rekan segrupnya, Taemin, pun mengatakan pada Onew, “Aku tau mengapa Hyung menyukai lagu ini, karena Anda mendapatkan semua yang Anda inginkan dalam lagu ini.”

Onew berharap, melalui album terbarunya ini dia bisa dikenal sebagai solois yang tidak hanya berpaku pada 1 genre musik.

“Ketika Anda berpikir tentang nama ‘Onew’, hal pertama yang muncul dipikiran Anda adalah penyanyi OST dan lagu ballad. Jadi, melalui album ini saya ingin menantang diri saya dan mencoba sesuatu yang baru, menunjukkan range genre musik yang beragam dalam pertunjukan,” terangnya.

Onew juga menambahkan, sebagai penyanyi solo dia mengatakan bernyanyi lagu ballad dan menari sama sekali tidak masalah. Dia ingin menjadi penyanyi yang bisa memberi pengaruh baik bagi orang lain dan mengirim pesan baik sebagai solo artis.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *