Peran Antagonis Rebecca Ferguson di ‘The Magic Faraway Tree’

peran antagonis rebecca ferguson

Bintangtamu.id – Peran antagonis Rebecca Ferguson tentu akan sangat menarik bagi para pecinta film layar lebar Hollywood.

Bintang Mission Impossible terpilih sebagai salah satu pemeran dalam film ‘The Magic Faraway Tree’. Ia akan bergabung dengan Andrew Garfield, Claire Foy, Nicola Coughlan yang sudah terpilih sebelunya.

Bergabungnya Ferguson menambah nama populer dalam jajaran pemeran film adaptasi dari kisah klasik anak-anak Enid Blyton yang terkenal itu.

Produksi film “The Magic Faraway Tree” oleh Neal Street Productions, Elysian Film Group, dan Ashland Hill Media Finance saat ini sedang dalam tahap syuting.

Berdasarkan seri novel anak-anak Faraway Tree, film ini menghadirkan keluarga Polly (Foy) dan Tim Thompson (Garfield). Mereka memiliki anak-anak yakni, Beth, Joe, dan Fran, yang terpaksa pindah ke pedesaan Inggris yang terpencil.

“Di pedesaan tersebut, anak-anak menemukan pohon ajaib dan penghuninya yang luar biasa dan eksentrik” begitu sinopsis cerita seperti yang dikutip dari rumah produksi.

Peran Antagonis Rebecca Ferguson dan Deretan Aktor dan Aktris Populer Lainnya

Rebecca Ferguson akan berperan sebagai Dame Snap. Dame Snap adalah kepala sekolah dalam cerita tersebut dan menjadi seorang antagonis paling ikonik dalam kisah Blyton itu.

Penghuni pohon bernama peri hutan Silky. Diperankan oleh Coughlan ia bisa membawa pengunjung pohon ke berbagai negeri jauh yang fantastis.

Sdangkan Nonso Anozie (Sweet Tooth, Ted Lasso) akan berperan sebagai pemimpin kelompok Moonface. Beberapa nama populer lainnya adalah Gunning (Baby Reindeer) akan berperan sebagai Dame Washalot.

Ada pula Dustin Demri-Burns (Slow Horses, The Great) sebagai Saucepan Man. Saunders (Absolutely Fabulous, Shrek 2) dapatkan peran sebagai seorang nenek yang kejam bagi anak-anak.

Sutradara Ben Gregor (Britannia, Cuckoo, Black Ops, Fatherhood) berkata bahwa pilihan kepada Rebecca Ferguson sangat tepat.

“Rebecca adalah sosok yang menonjol di layar lebar, salah satu aktor terbaik di generasinya, dan akan menjadi tambahan yang memukau untuk film kami,”ungkapnya

Pemilihan Ferguson dalam The Magic Faraway Tree, yang diadaptasi oleh Simon Farnaby (Wonka, Paddington 2), menambah deretan film aktris ini.

Mendatang, ia juga akan berperan dalam film Peaky Blinders bersama dengan Cillian Murphy dan Mercy bersama Chris Pratt.

Ashland Hill Media Finance membiayai penuh The Magic Faraway Tree.

Sedangkan Palisades Park Pictures menangani penjualan di seluruh dunia, bersama CAA Media Finance yang menjadi sebagai representatif bersama hak siar di AS.

Tinggalkan Komentar