Performa dengan Detail Sempurna, Bada Lee dan Hyoyeon Puji TWS saat Bawakan “If I’m S Can You Be My N?”
Bintangtamu.id – Bada Lee, seorang koreografer, hadir bersama Hyoyeon, main dancer girl grup senior Girls’ Generation untuk mereview dance lagu KPop populer saat ini. Salah satunya adalah “If I’m S, Can You Be My N?” milik .
Dilansir melalui Instagram @tws.ina pada Rabu, (9/10/2024), kedua wanita yang telah lama berkecimpung di dunia musik ini tampak mengagumi performa TWS saat membawakan dance untuk lagu “If I’m S, Can You Be My N?”.
“Tim ini jago banget ekspresinya,” ucap Bada.
“Gerakan mereka pas banget sama lirik, jadi cocok banget,” timpal Hyoyeon.
Selama melihat Shinyu, Dohoon, Youngjae, Hanjin, Jihoon, dan Kyungmin menari, baik Bada maupun Hyoyeon tidak merasa ada yang kurang dari para idol rookie ini.
Mereka juga menilai, grup asuhan Pledis Entertainment ini banyak menggunakan gerakan tangan yang saling menyatu dengan member lain secara berpasangan sehingga tampak artistik.
“Detailny sangat bagus. Coba lihat di sini,” kata Bada saat Shinyu menjadi center dan melakukan rapp.
“Mereka bener-bener fokus sama lirik (jadi gampang banget ngikutin koreonya),” imbuh Hyoyeon.
Menurut idol yang juga aktif sebagai DJ ini, biasanya kalau koreonya padat dan banyak detail, member akan susah untuk membawakannya. Namun tidak dengan member TWS karena mereka berhasil melakukannya dengan baik banget.
“Seru banget nontonnya karena kelihatan mereka bener-bener nikmatin,” seru Hyoyeon.
View this post on Instagram
Menurutnya, penampilan dan lagu If “I’m S, Can You Be My N?” menjadi sangat berkesan karena TWS seperti menikmati penampilan mereka. Sehingga mereka bisa menularkan emosi ceria dari lagunya pada pendengar.
Meski seluruh member TWS menari sangat baik, Bada tampak tertarik dengan Jihoon. Main dancer TWS ini dikenal sebagai King of Tutting dan sangat disukai di media sosial. Melalui banyak kesempatan, Jihoon sering merilis tutting koreo yang sangat sulit.
“Jihoonie, dia jago banget tutting sama koreografi. Dia terkenal dengan ‘menjadikan koreografimu terasa seperti milikku’. Dia juga dikenal karena selalu on point pas ngelakuin dance challenge. Sekarang, dia lebih fokus banget sama dance,” kata Bada.
“Kayaknya setelah ngelakuin koreo ini, rasanya kayak darah naik ke tenggorokan,” timpal Hyoyeon dengan nada bercanda.
Gerakan mereka bikin liriknya makin kelihatan dan terdengar, jadi koreonya makin kerasa kuat. Lagunya jadi lebih enak didengerin gara-gara itu,” timpal Bada lagi.
Menurutnya, kemampuan dance setiap anggota TWS ini mampu membuat penonton semakin menikmati penampilan grup yang baru debut di Januari 2024 ini.
“Koreo ini keren dan rapi banget. Dari sini kelihatan banget mereka latihan keras. Aku bangga banget sama mereka,” tutup Bada.
Sementara itu, video ini sepertinya telah banyak ditonton dan menjadi perbincangan di kalangan penggemar. Melalui aplikasi Weverse, 42 (dibaca: Sai, fans TWS) pun memberitahu Jihoon tentang pujian Bada untuk grup idolanya ini.
“Jihoon, Bada ssaem bilang kalo Jihoon jago banget dance!” tulis 42.
“Aku… terharu banget…,” balas Jihoon.
Sementara itu, TWS adalah singakatan dari Twenty for seven With uS. Grup ini debut di 22 Januari 2024 melalui album ‘Sparkling Blue’ dengan single fenomenal ‘Plot Twist’.
Lagu ini pun seketika mendapat sambutan hangat karena story line tentang pertemuan pertama yang sulit dinilai relevan dengan banyak orang. ‘Plot Twist’ pun hingga kini masih sering digunakan dalam berbagai acara dan dicover oleh banyak idol lain.
Grup ini lalu comeback melalui mini album kedua bertajuk ‘Summer Beat’ dengan lagu utama “If I’m S Can You Be My S” pada 24 Juni 2024.
BACA JUGA