Raissa Ramadhani Persembahkan Lagu Laura, OST Laura Movie
Bintangtamu.id – Penyanyi muda tanah air, Raissa Ramadhani, baru saja merilis lagu baru bertajuk ‘Laura’. Tepatnya pada Jum’at (30/8/2024). Sesuai dengan judulnya, lagu ini merupakan bagian dari soundtrack atau
yang akan dirilis di bioskop tanah air pada 12 September 2024.Ini merupakan proyek pertama Raissa Ramadhani membawakan OST sebuah film. Namun, penyanyi 23 tahun itu sukses membuat para pecinta musik merinding dengan vokal emosional yang ia tampilkan.
OST Laura Movie ini ditulis oleh Tintin dan Clara Riva, dan diproduseri oleh Ari Renaldi. Lagu ini menuturkan kisah dari sudut pandang karakter Laura di mana ia telah ikhlas dan tenang di sana dengan keadaan penuh cinta.
Hal ini digambarkan melalui lirik-liriknya yang mewakili penutup kisah perjalanan hidup Laura dalam film biografi tersebut.
Seperti lirik pada bagian chorus yang berbunyi, “Tuhan aku percaya, semua sudah jalannya/ Tenang jiwa ku kini, sampai jumpa/”
Bersamaan dengan itu, lagu ‘Laura’ juga ditemani dengan video musik yang telah diunggah melalui kanal YouTube resmi Raissa Ramadhani.
Video klip lagu baru Raissa Ramadhani ini menampilkan cuplikan dari film ‘Laura’ yang mengisahkan perjuangan dan perjalanan hidupnya. Mulai dari adegan bahagia, hingga saat-saat sulit yang harus ia hadapi setelah kecelakaan dan ditinggal sang kekasih.
Raissa Ramadhani juga ikut muncul dalam video musik lagu tersebut, dan sukses menambah vibe sedih dan menyayat di dalamnya.
Dengan alunan musik yang sendu dipadukan vokal menyayat milik Raissa, lagu ‘Laura’ membuat adegan dari cuplikan film yang ada di dalamnya menjadi lebih mengena.
Sementara itu, melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, Raissa Ramadhani berharap melalui lagu ‘Laura’ ini ia dapat menyampaikan semua perasaan yang ia tuangkan di dalam lagu.
Hingga sampai ke telinga para pecinta musik dan diterima baik oleh mereka. Ia juga mempersembahkan lagu ini khusus untuk mendiang Laura.
Tak lupa pelantun tembang ‘Berpisah Lebih Indah’ tersebut juga mengucapkan terima kasih terhadap semua orang yang telah terlibat dan membantunya dalam proyek lagu ‘Laura’ ini.
BACA JUGA