Selamat! Lagu Lyodra ‘Tak Selalu Memiliki’ Tembus Lebih dari 10 Juta Streaming di Spotify

by -
Selamat! Lagu Lyodra 'Tak Selalu Memiliki' Tembus Lebih dari 10 Juta Streaming di Spotify
Lyodra ‘Tak Selalu Memiliki’ tembus 10 juta streaming. Instagram

Bintangtamu.id – Lagu Lyodra ‘Tak Selalu Memiliki’ telah tembus 10 juta streaming di Spotify. OST dari film ‘Ipar Adalah Maut’ ini mendapat apresiasi yang luar biasa dan ulasan yang positif dari penikmat musik tanah air sejak dirilis pada 26 April lalu.

Lagu ciptaan musisi kondang Yovie Widianto dan diproduseri oleh Adrian Kitut ini dinilai memilili aura mahal dan cocok dengan vokal Lyodra yang penuh penghayatan. Lagu dalam balutan oskestra ini menggambarkan kisah Aris dan Nisa dalam film ‘Ipar Adalah Maut’ yang sebelumnya telah viral di Tiktok.

Dimana kisah cinta terlarang Aris dengan adik kandung Nisa yang bernama Rani berakhir dengan tak selalu memiliki. Walau ia sangat mencintai Rani dan begitu juga sebaliknya, tapi semesta tidak mengizinkan mereka bersatu.

Meski filmnya baru akan tayang pada 13 Juni mendatang, tapi kesuksesan Lyodra dalam membawakan OST ‘Ipar Adalah Maut’ juga dinilai akan membawa dampak positif bagi filmnya.

“‘Tak Selalu Memiliki’ dari Lyodra sudah tembuh 10 juta+++ streaming di Spotify! Kalian luar biasa. Jangan bosan-bosan dengerin terus setiap hari, ya!” tulis caption dalam poster oskestra megah tersebut.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by MD Music Indonesia (@mdmusic_id)


10 juta streaming adalah angka yang mengesankan di tengah persaingan ketat saat ini. Banyaknya aliran musik yang masuk ke Indonesia mulai dari KPop, JPopz, dan western, tapi penyanyi 20 tahun ini mampu menunjukkan eksistensinya.

Terlebih Lyodra mengantongi angka ini dalam jangka waktu yang relatif singkat, yaitu 34 hari.

Lagu sendu memang memiliki tempat khusus di hati para pendengar musik tanah air. Terlebih bila ini diangkat dari kisah nyata yang sebelumnya ramai dibicarakan. Sehingga tak hanya para penggemar Lyodra, tapi masyarakat luas pun menunjukkan dukungan tulus untuk lagu ‘Tak Selalu Memiliki’.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *