Sinopsis Materialists, Film Baru Dakota Johnson dan Chris Evans

Bintangtamu.id – Salah satu calon box office akan segera hadir dalam tajuk ‘Materialists’. Dilansir melalui YouTube @CGV KREASI, trailer dari kisah cinta rumit dari sang mak comblang pun tersaji.
Film ‘Materialists’ disebut menarik perhatian banyak pihak karena menggandeng sejumlah nama besar. Seperti sutradara Celine Song yang sebelumnya sukses melalui film Past Lives (2023).Kemudian pemeran utama yang diisi oleh Dakota Johnson hingga Chris Evans.
Sinopsis Film ‘Materialists’
Mengusung genre romcom (romansa-komedi, film ini mengambil latar percintaan di kota New York. Dengan tema mak comblang kelas atas, film ini berkisah tentang hubungan seseorang dengan seorang pria kaya raya.
Meski telah sukses mencarikan jodoh bagi orang lain dan membuat 9 pasangan menikah, nyatanya kisah cintanya sendiri lebih rumit dari yang diduga.
Karena ia terlibat cinta segitiga yang memusingkan. Walau ia menjalin hubungan dengan si pria kaya, tapi ia sebenarnya belum sepenuhnya move on dari aktor sekaligus pelayan bangkrut yang sempat ditinggalkannya di masa lalu.
Perasaan yang ia pendam ini pun membuatnya bingung sekaligus semakin lama semakin kompleks.
Siapakah yang akan ia pilih pada akhirnya?
Daftar Pemain Film ‘Materialists’
Sederet nama aktor dan artis Hollywood papan atas akan mengisi jajaran pemain dalam film ini. Kualitas akting mereka yang nggak kaleng-kaleng tentu akan semakin membuat penonton bersemangat.
Mereka adalah:
Dakota Johnson
Chris Evans
Pedro Pascal
Zoe Winters
Dasha Nekrasova
Louisa Jacobson
Marin Ireland
Jadwal Tayang Film ‘Materialists’
Film ini dikabarkan akan segera dijadwalkan tayang perdana pada 13 Juni 2025 mendatang. Namun melalui trailer yang beredar di saluran CGV, belum diketahui pasti kapan film baru Dakota Johnson ini akan tayang di Indonesia.
Hanya ada tulisan ‘segera’ di akhir klip tersebut. Namun diduga tidak akan berselang jauh dari tanggal perilisan perdananya.
“Beberapa orang hanya menginginkan lebih. Dakota Johnson, Chris Evans, dan Pedro Pascal membintangi film ini, karya nominasi Academy Award Celine Song. Segera tayang di CGV,” tulis caption di akun resmi tersebut.
BACA JUGA