Sinopsis ‘Watch Your Back’, Drama China Guo Jing Fei Genre Kriminal

Sinopsis Watch Your Back, Drama China Guo Jing Fei Genre Kriminal
Sinopsis Drama China Watch Your Back (mydramalist)

Bintangtamu.id – Watch Your Back merupakan drama China terbaru iQiyi yang tayang di bulan Maret 2025 ini.

Serial Tiongkok yang menggaet Guo Jing Fei dan Qin Lan sebagai bintang utamanya ini mengusung genre kriminal misteri.

Serial Tiongkok ini merupakan hasil kolaborasi sutradara Lu Lun Chang dengan Wang Xiao Qiang.

Nah, bagi kamu yang belum mengetahui alur ceritanya, mari simak sinopsis drama China Watch Your Back selengkapnya di bawah ini.

Sinopsis Watch Your Back

Drama China Watch Your Back ini mengangkat kisah kehidupan sosial yang berfokus pada kasus-kasus kriminal di lingkungan stasiun kereta api.

Dengan latar waktu di tahun 2004, drama ini menyajikan berbagai kasus anti-pencopetan yang saling berkaitan dan menegangkan di Stasiun Kereta Api Licheng.

Cerita berpusat pada tokoh utama bernama Guo Pengfei, seorang petugas polisi yang berdedikasi dalam mengungkap berbagai kasus kejahatan di lingkungan stasiun.

Dalam menjalankan tugasnya, Guo Pengfei menghadapi berbagai tantangan dan ancaman dari pelaku kriminal yang cerdik dan licin.

Drama ini menggambarkan perjuangan antara pihak yang membela keadilan dan kelompok kriminal yang selalu berusaha lolos dari hukum.

Selain memaparkan investigasi kriminal yang mendebarkan, Watch Your Back juga menampilkan dinamika kehidupan sosial para karakter yang memiliki latar belakang dan motivasi berbeda.

Dari seorang petugas yang penuh dedikasi hingga anggota kelompok kriminal yang cerdik, setiap karakter memiliki kisah hidup yang saling terkait dan mempengaruhi jalannya cerita.

Penonton akan diajak menyelami kisah penuh intrik antara Guo Pengfei dan tokoh lainnya, seperti Li Xiaolian, seorang wanita tangguh yang terlibat dalam berbagai peristiwa penting di sekitar stasiun.

Ada juga Fo Ye, tokoh misterius yang memiliki hubungan erat dengan dunia kejahatan.

Dengan alur cerita yang penuh kejutan, drama ini menawarkan pengalaman menonton yang seru dan menegangkan.

Daftar Pemain

  • Guo Jing Fei sebagai Guo Pengfei
  • Qin Lan sebagai Li Xiaolian
  • Zu Feng sebagai Fo Ye
  • Chen Jing Ke sebagai Li Tang
  • Guo Ke Yu sebagai Sister Hua
  • Zhao Bin sebagai Li Hongqi
  • Vincent Wong sebagai Jiang Jifeng
  • Lu Xiao Lin sebagai Fang Hui
  • Zhang Hao Ran sebagai Cai Shen
  • Ma Yin Yin sebagai A Lan
  • Wang Zheng sebagai He Xiaozhu
  • Lu Hong sebagai Da Chun

Jadwal Tayang

Drama China Watch Your Back dijadwalkan tayang mulai 18 Maret 2025 hingga 29 Maret 2025.

Penonton dapat menyaksikan setiap episodenya melalui jaringan televisi CCTV dan platform iQiyi.

Drama ini akan menayangkan total 24 episode dengan durasi sekitar 45 menit per episode, tayang pada pukul 18.30 WIB.

Watch Your Back adalah drama China bergenre kriminal yang menyajikan cerita penuh ketegangan di lingkungan Stasiun Kereta Api Licheng.

Bagi kamu penggemar genre kriminal thriller, jangan sampai terlewatkan drama China Watch Your Back, yang dibintangi Guo Jing Fei.***

Tinggalkan Komentar