StarBe Ceritakan Kisah ‘1 Cinta 2 Dunia’ di Lagu Terbaru
Bintangtamu.id – Girl group tanah air, StarBe, baru saja merilis lagu terbaru mereka bertajuk ‘1 Cinta 2 Dunia.’ Tepatnya pada Jum’at (6/12/2024). Bersamaan dengan itu, video musik untuk lagu ‘1 Cinta 2 Dunia’ juga telah diunggah melalui kanal YouTube resmi StarBe Official.
Diciptakan oleh sederet penulis lagu populer tanah air, seperti Tintin, Clara Riva, Abram Lembono. Dengan bagian rap ditulis oleh Dhandy Annora dan Fasya Bianca, lagu ‘1 Cinta 2 Dunia’ secara khusus menceritakan tentang hubungan asmara antara sepasang kekasih yang berasal dari universe atau dunia yang berbeda.
Layaknya sebuah kisah superhero dalam film-film populer, lagu ‘1 Cinta 2 Dunia’ menggambarkan para member StarBe yang memiliki kekuatan khusus. Namun, mereka merasakan pengalaman jatuh cinta dengan orang biasa.
Di lagu ‘1 Cinta 2 Dunia’ kali ini StarBe yang terdiri dari member Shella, Abelle, Kezia, dan Chelsea sukses mengajak para pecinta musik tanah air larut dalam lagu dengan kisah atau latar belakang storytelling yang kuat.
Tak hanya itu, lagu ‘1 Cinta 2 Dunia’ juga menyajikan beat musik yang menyegarkan dan menyenangkan, ditemani dengan lirik-lirik yang disesuaikan dengan konsep atau judul lagu.
Seperti pada bagian chorus yang berbunyi, “Mata kita yang bicara/ Hati kita yang merasa/ Satu cinta, dua dunia/ Asal denganmu, ku yakin bisa/”
Dilanjutkan dengan lirik, “Kita berdua yang percaya/ Kan bersama selamanya/ Satu cinta, dua dunia/ Asal denganmu, ku yakin bisa/”
Untuk video musik lagunya sendiri disajikan dengan konsep layaknya sebuah serial atau film, dengan beberapa adegan menampilkan para member StarBe tengah memamerkan kekuatan yang mereka miliki.
Tak lupa penampilan koreografi yang menarik juga ditampilkan di sepanjang lagu. Kekompakan dan chemistry para member juga menambah keseruan lagu.
Secara khusus lagu terbaru StarBe bertajuk ‘1 Cinta 2 Dunia’ merupakan lagu dance yang ceria, yang enak didengarkan dengan tempo lagu yang tak terlalu cepat. Lagu ini juga tak meninggalkan ciri khas lagu yang kerap diusung girl group dengan menambahkan sentuhan rap di tengah lagu.
Sementara itu lagu ‘1 Cinta 2 Dunia’ dari StarBe kini sudah dapat didengarkan melalui platform streaming online sejak tanggal 6 Desember 2024. Begitu juga dengan video musik lagu tersebut yang juga dapat dilihat melalui kanal YouTube resmi StarBe Official.
BACA JUGA