Termurah Rp325.000, Ini Daftar Harga Tiket Konser Sheila on 7 ‘Tunggu Aku Di’

by -
Termurah Rp325.000, Ini Daftar Harga Tiket Konser Sheila on 7 'Tunggu Aku Di'
Sheila on 7. Instagram

Bintangtamu.id – Grup band Sheila on 7 dijadwalkan menggelar konser bertajuk ‘Tunggu Aku Di’ di 5 kota besar di Indonesia. Meliputi Samarinda, Makassar, Medan, Pekanbaru, dan Bandung yang akan dimulai pada 27 Juli 2024.

Pihak promotor Antara Suara akhirnya merilis denah panggung, serta harga tiket untuk masing-masing kota yang akan dikunjungi oleh Duta dan kawan-kawan.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by ANTARA SUARA (@antara.suara)


Mengutip dari akun Instagram antara.suara pada Selasa (23/4/2024), harga tiket konser ‘Tunggu Aku Di’ dijual dengan range harga yang berbeda sesuai dengan denah tempat duduk di setiap kota.

Samarinda

CAT 1 (numbered seating) dijual dengan harga Rp525.000; Festival (standing) seharga Rp425.000; dan CAT 2 (numbered seating) dibandrol dengan harga Rp325.000.

Penjualan tiket akan dibuka pada 27 April 2024, pukul 10.00 WIB.

Makassar

Tiket kategori Festival A (standing) dijual dengan harga Rp525.000; dan kategori Festival B (standing) dijual dengan harga Rp325.000.

Pembelian tiket dimulai pada tanggal 28 April 2024, pukul 10.00 WIB.

Pekanbaru

Tiket Festival A (standing) seharga Rp525.000; dan Festival B (standing) dijual dengan harga Rp325.000.

Pembelian tiket dapat dilakukan pada 29 April 2024, pukul 10.00 WIB.

Medan

Tiket kategori Festival A (standing) dihargai Rp525.000; dan tiket Festival B (standing) dijual seharga Rp325.000.

Pembelian tiket dapat dilakukan pada 30 April 2024, pukul 10.00 WIB.

Bandung

Tiket kategori CAT 1 (numbered seating) dijual dengan harga Rp 950.000; CAT 2 (free seating) seharga Rp525.000; tiket Festival (standing) dijual dengan harga Rp475.000; dan CAT 3 (free seating) dibandrol Rp325.000.

Penjualan tiket dibuka pada 1 Mei 2024, pukul 10.00 WIB.

Pembelian semua tiket untuk konser Sheila on 7 ‘Tunggu Aku Di’ di 5 kota besar Indonesia, dapat dilakukan melalui website resmi tungguakudi.com.

Untuk keterangan mengenai syarat dan ketentuan konser, serta denah tempat yang lebih rinci dapat mengikuti akun media sosial pihak penyelenggara Antara Suara dan GoldLive Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *