‘The Rise of Ning’ Episode 23-24, Shen Yuan Ungkapkan Perasaannya?

‘The Rise of Ning’ Episode 23-24, Shen Yuan Ungkapkan Perasaannya?
Drama China The Rise of Ning (mydramalist)

Bintangtamu.id – Keseruan kisah Shen Yuan dan Yi Ning masih berlanjut melalui

The Rise of Ning episode 23-24.

Memasuki pertengahan tayangan, drachin yang bergenre kolosal kostum ini semakin membuat penonton penasaran dalam setiap episodenya.

Nah, bagi kamu yang juga penasaran, mari simak spoiler The Rise of Ning episode 23-24 selengkapnya di bawah ini.

Recap episode sebelumnya

Pada episode sebelumnya terungkap fakta mengejutkan bahwa anak pertama Nyonya Chen meninggal karena adanya salah diagnosis oleh dokter kenalan ibu Yi Ning.

Tak hanya itu saja, terungkap pula bahwa selama ini Tuan Pertama Luo memiliki hati kepada ibu Yi Ning.

Hal itu diketahui ketika Tuan Pertama Luo mabuk, ia membayangkan Nona Yang dengan ibu Yi Ning dan memeluknya.

Pada kejadian itu, ternyata Nyonya Chen mengetahuinya dan meminta pelayan setianya untuk menghabisi nyawa Nona Yang.

Ternyata orang yang disuruh pelayan Nyonya Chen salah menculik Yi Ning, beruntungnya Shen Yuan datang tepat waktu dan berhasil menyelamatkannya.

Disisi lain, Shen Yuan akhirnya berhasil menyelamatkan Chen Daoyan dari kepungan anak buah Lu Jia Xue.

Walaupun akhirnya kasus guru Shen Yuan berhasil dibuka, sayangnya pemimpin kasus tersebut adalah Wang Yuan yang merupakan dalang dari kematian guru Shen Yuan.

Shen Yuan akhirnya membuat sebuah rencana dengan cara meminta Adipati Qing untuk ikut menyelidiki kasus tersebut.

Hal itu dikarenakan Adipati Qing musuh dari Wang Yuan sekaligus orang yang disegani oleh Lu Jia Xue.

Walaupun dari awal Adipati Qing merasakan keraguan, akhirnya ia menerima permintaan Shen Yuan untuk mengusut kasus kematian gurunya.

Spoiler episode 23-24

Episode 23 The Rise of Ning akan menceritakan Shen Yuan yang diam-diam mengungkapkan perasaannya kepada Yi Ning.

Hal itu dilakukan karena adik ketiganya itu menanyakan perihal wanita impiannya, namun Shen Yuan tidak bisa mengatakan bahwa ia menyukai Yi Ning.

Kali ini tak hanya kisah mereka saja, namun paman keenam dan adik keenam keluarga Luo juga sama-sama saling jatuh cinta.

Namun Nyonya Chen dengan tegas menolak hubungan mereka, bahkan meminta kepada putrrinya itu untuk dekat dengan Tuan Muda Han yang merupakan anak Tuan Putri.

Disisi lain, Shen Yuan sudah mulai menaruh curiga hubungan Jia Xue dengan Yi Ning yang telah lama saling mengenal.

Shen Yuan juga kali ini mencoba sekali lagi menolong Chen Daoyan untuk dibawa Lu Jia Xue dalam penjara miliknya.

Namun dalam usahanya itu, Shen Yuan hampir saja celaka oleh Jia Xue, untungnya ada Yi Ning yang merelakan dirinya untuk menarik perhatian Jia Xue.

Dalam episode The Rise of Ning kali ini juga memperlihatkan Jia Xue yang menaruh curiga kepada Yi Ning sebagai Meimei yang telah lama ia cari.

Sementara itu, walaupun pada awalnya Yi Ning menolak menceritakan akhirnya ia mulai terbuka tentang hubungannya dengan Jia Xue kepada Shen Yuan.

Apakah strategi Shen Yuan akhirnya membuahkan hasil? Bagaimana kelanjutan kisah mereka bertiga?

Jadwal tayang

Drama China The Rise of Ning episode 23-24 dapat disaksikan pada hari Senin, 21 Oktober 2024 di platform streaming WeTV pukul 17.00 WIB.

Nah, bagi kamu yang penasaran dengan kelanjutan kisah mereka berdua, jangan sampai terlewatkan drama China The Rise of Ning episode 23-24 ya.

Tinggalkan Komentar