‘The Story of Pearl Girl’ Episode 19-20, Duan Wu dan Yan Zi Jing Pisah!
Bintangtamu.id – Drama China The Story of Pearl Girl episode 19-20, masih akan melanjutkan kisah romansa antara Duan Wu dengan Yan Zi Jing.
Salah satu plot cerita yang membuat penonton penasaran adalah kelanjutan romansa Duan Wu dengan Yan Zi Jing.
Pasalnya setelah mereka bersikeras ingin menumpas Pencuri Lilong, hubungan keduanya dipenuhi dengan salah paham.
Nah, bagi kamu yang juga ikut penasaran, mari simak spoiler The Story of Pearl Girl episode 19-20 selengkapnya di bawah ini.
Recap episode sebelumnya
Pada tayangan sebelumnya, Yan Zi Jing akhirnya berhasil menemukan lokasi Duan Wu ketika diculik.
Mengetahui bahwa orang yang menculiknya adalah yang sama saat ia kecil, membuat Yan Zi Jing penuh dendam.
Meskipun berhasil menyelamatkan Duan Wu, namun Yan Zi Jing merasa bersalah kepada kekasihnya itu.
Akhinya Yan Zi Jing memutuskan untuk pergi melakukan penyerangan tanpa Duan Wu, tetapi siapa sangka ternyata pasukan rahasianya disusupi oleh orang Pencuri Lilong.
Hal tersebut mengakibatkan pertarungan di dalam Benteng Langhuan, dan menyebabkan banyak orang tewas.
Tak terkecuali orang-orang rombongan pedagang Yan, bahkan adik Duan Wu yakni Xiami juga tewas kena panah Pencuri Lilong.
Situasi semakin tidak terkendali ketika Yan Zi Jing melihat Pencuri Lilong ingin memanah Duan Wu.
Spoiler episode 19-20
Dalam episode 19-20 The Story of Pearl Girl akan menceritakan Duan Wu dan Yan Zi Jing akhirnya bertemu usai pertarungan di Benteng Langhuan.
Yan Zi Jing akhirnya berhasil diselamatkan oleh Kang Ju, namun Li Kui masih berusaha mencarinya.
Demi menyelamatkan nyawa Duan Wu, Yan Zi Jing menyebarkan rumor bahwa mutiara darah ada pada dirinya.
Sebaliknya, Duan Wu merasakan kesedihan atas kematian Xiami dan kesalahpahaman kepada Yan Zi Jing.
Disisi lain, akhirnya Yan Zi Jing berhasil menggulingkan keluarga Cui menjadi pedagang di Yangzhao.
Ternyata Duan Wu mengetahui keberadaan Yan Zi Jing, dan meminta penjelasan kepadanya atas apa yang terjadi.
Sementara itu, Yan Zi Jing justru bersikap kejam dengan memintanya untuk pergi meninggalkan dirinya dan Yangzhao.
Apakah mereka berdua akhirnya putus? Bagaimana nasib cinta Duan Wu dan Yan Zi Jing selanjutnya?
Jadwal tayang
Drama China The Story of Pearl Girl episode 19-20 akan tayang pada hari Minggu, 10 November 2024 pukul 17.00 WIB di platform streaming Youku.
Nah, bagi kamu yang penasaran akan kelanjutan nasib cinta Duan Wu dengan Yan Zi Jing, jangan sampai terlewatkan episode terbaru drama China The Story of Pearl Girl.
BACA JUGA