Windowsen Tuding Stylist YueHua Entertainment Jiplak Outfit untuk EVERGLOW di Video Musik “Pirate”

Windowsen Tuding Stylist YueHua Entertainment Jiplak Outfit untuk EVERGLOW di Video Musik "Pirate"
(Outfit Yiren EVERGLOW (kanan) dalam “Pirate” bermasalah terkait tudingan plagiarisme. Stone Music Entertainmet/YouTube)

Bintangtamu.id – Baru beberapa hari EVERGLOW merilis video musik “Pirate” di YouTube, sudah terbentur masalah. Brand Fashion Windowsen menuding stylist Yuehua Entertainment telah melakukan plagiarisme atau menjiplak mentah-mentah salah satu outfit yang dikenakan EVERGROW di video musik tersebut.

Tudingan Windowsen diunggah dalam postingan di Instagram tanggal 2 Desember 2021. Postingan itu membandingkan korset yang dipakai Yiren EVERGLOW dalam klip Pirate dengan korset yang dibuat untuk “Ugly Beauty Tour”nya Jolin Tsai di tahun 2020.

“Dengan dirilisnya album girl group EVERGLOW, kami memperhatikan bahwa korset “WINDOWSEN” ditampilkan di video musik baru mereka, “Pirate”. Hal ini tidak seharusnya terjadi karena korset itu adalah rancangan yang saya buat khusus untuk Jolin Tsai di “Ugly Beauty Tour” pada tahun 2020. Plagiarisme adalah salah dan tidak dapat diterima,” tulis sang desainer.

Dalam postingan yang sama Windowsen menuntut agar semua visual dan foto pakaian yang disebut menjiplak itu dihapus dari Yuehua Entertainment. Tim penata gaya mereka juga harus bertanggung jawab.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by WINDOWSEN (@windowsen)


Sementara itu, meski diterpa tudingan kasus plagiarisme, video musik “Pirate” justru kian moncer dengan penayangan lebih dari 10 juta di YouTube hanya dua hari setelah diunggah. Video musik ini menjadi trending No. 2 di seluruh dunia dan masuk chart di 29 negara di YouTube.

Tinggalkan Komentar