Bintangtamu.id – ‘Pertaruhan The Series 2’ raih 2 piala di Asian Academy Creative Awards. Dilansir melalui Instagram @screenplayfilm.id pada Kamis, (26/9/2024), series ini menyabet piala National Winner 2024 (Indonesia) untuk kategori Best Actor In A Leading Role oleh Jefri Nichol dan kategori Best Editing oleh Greg Arya, Helmi Nur Rasyid, dan Akhmad Fesdi Anggoro.
Asian Academy Creative Awards adalah ajang paling bergengsi untuk insan kreatif di wilayah Asia. Seluruh National winner akan mewakili negaranya untuk hadir di Grand Award dan Gala Final di Singapura pada Desember mendatang.
View this post on Instagram
Tak hanya itu, ‘Pertaruhan The Series 2’ juga sebelumnya meraih Best Drama Series Made for a Single Market in Asia dengan Bronze Award di ContentAsia Awards 2024.
Acara ini adalah penghargaan tahunan yang diselenggarakan untuk mengapresiasi karya-karya terbaik di bidang produksi konten video premium di Asia, termasuk serial TV, film, dokumenter, dan berbagai program televisi.
‘Pertaruhan The Series 2’ berhasil menjadi pemenang setelah berhasil bersaing dengan 13 wilayah Asia dalam ajang yang diadakan di Taiwan itu.
Hal ini menunjukkan bahwa series yang tayang di Vidio ini memiliki kualitas premium yang berhasil bersaing secara internasional dan membawa prestasi membanggakan bagi Indonesia.
Selain itu, siaran TV dan produksi, layanan streaming, dan platform online Indonesia juga dinilai telah mengalami kemajuan sehingga bisa dinominasikan dalam berbagai kategori di ajang internasional tersebut.
Selain ‘Pertaruhan The Series 2’, Jefri Nichol juga membintangi serial lain yang tayang di Vidio, di antaranya ‘Surat Cinta untuk Starla’ dan ‘Paradise Garden’