Sempat Ditunda Karena Covid-19, Konser Indra Lesmana “Legacy Concert” Kembali Digelar

by -
Sempat Ditunda Karena Covid-19, Konser Indra Lesmana "Legacy Concert" Kembali Digelar
(Indra Lesmana akan menggelar “Legacy Concert". @indralesmana/Instagram)

Bintangtamu.id – Sempat tertunda karena terpapar Covid-19, konser Indra Lesmana “Legacy Concert” akhirnya akan kembali digelar. Konser yang rencananya akan diadakan pada tanggal 12 Agustus 2022 lalu, kini telah diumumkan tanggal baru, yaitu tanggal 27 Agustus 2022 mendatang.

Masih bertempat di JIEXPO Convention Centre & Theatre Jakarta, seperti yang diinfokan akun Instagram @eventguideindonesia pada (23/8/2022).

Konser Indra Lesmana “Legancy Concert” ini merupakan konser perayaan 47 tahun karier Indra Lesmana di dunia musik. Sang musisi legendaris juga mengungkapkan bahwa konser “Legacy Concert” ini merupakan konser solo pertama dan terakhir baginya.

Indra Lesmana Legacy Concert
(“Legacy Concert” Indra Lesmana akan menghadirkan sejumlah musisi ternama Indonesia. @indralesmana/Instagram)

Pasalnya Indra Lesmana sendiri mengaku tak mungkin mengadakan konser serupa 47 tahun mendatang, sebagaimana dikutip dari rukita.com awal bulan ini.

Selain diadakan di Jakarta, konser ini nantinya juga akan diadakan di sejumlah kota lainnya yaitu, Bandung, Yogyakarta, dan Bali

Para penggemar pecinta musik jazz bisa menyaksikan penampilan spektakuler dari Indra Lesmana di empat kota tersebut, dengan penetapan tanggal 27 Agustus 2022 untuk kota Jakarta dan tanggal 18 September 2022 untuk kota Bandung. Sementara untuk Yogyakarta dan Bali, masih akan diumumkan selanjutnya.

Pemilihan tempat konser di empat kota besar seperti Jakarta, Bandung, Yogyakarta, dan Bali ini rupanya bukan tanpa alasan. Keempat kota tersebut rupanya merepresentasikan perjalanan karier bermusisi Indra Lesmana selama ini.

Tidak hanya itu, Indra Lesmana juga menerapkan konsep panggung dan bintang tamu yang berbeda-beda di tiap konser yang akan digelar di kota berbeda.

Untuk konser yang akan diadakan di Jakarta pada tanggal 27 Agustus 2022 mendatang, sejumlah penyanyi dan musisi berbakat tanah air pun akan turut merayakan konser “Legacy Concert” ini, di antaranya Addie MS, Ardhito Pramono, Eva Celia, ILP, JAVAJAZZ, Kaka SLANK, Lyodra, MALIQ & D’ESSENTIAL, Monita Tahalea, Once Mekel, Teza Sumendra, Tohpati, dan Tompi.

Konser ini nantinya juga akan diiringi oleh kelompok orkestra Legacy Orchestra yang terdiri dari 60 orang yang berorientasi pada musik jazz dan pop, dan nantinya akan dipimpin oleh kondaktor Aksan Sjuman. Selain itu empat orang arranger ternama seperti Addie MS, Tohpati, Adra Karim, dan Indra Perkasa juga turut terlibat dalam konser ini.

Indra Lesmana sendiri juga kerap membagikan kegiatan latihan untuk persiapan konser “Legacy Concert” ini di akun Instagram pribadinya. Baru-baru ini dia juga membagikan sejumlah Insta Story bersama Once Mekel dan Aksan Sjuman.Insta Story Indra Lesmana terkait Legacy Concert

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *