Tulus Rilis Video Musik “Nala”, Warganet: Relate banget!
Bintangtamu.id – Pada Kamis (25/8/2022) malam, sekitar pukul 19:00 WIB, Tulus merilis video musik dari lagu bertajuk “Nala” melalui kanal YouTube resminya.
Dalam video berdurasi 4 menit 19 detik tersebut menceritakan seorang gadis bernama Nala yang sosoknya akan akrab dengan cerita anak muda zaman sekarang jika mendengarkan lagunya secara detail.
“Ya, harapannya ketika figur yang diperdengarkan itu bisa bersuara di hati teman-teman yang mendengarkan ‘ini kayaknya kisah gue juga deh,’” ujar Tulus sebagaimana dikutip dari kumparan.com.
Melalui lirik video yang menggambarkan kehidupan sosok bernama Nala, Tulus menggambarkan secara detail kisah Nala yang merupakan sosok gadis kelahiran 92 yang hatinya sedang berbunga, namun tak lama kemudian dilanda kemurungan.
Kisah seperti ini tentunya sangat akrab dengan kehidupan anak muda zaman sekarang. Para penggemar yang telah menonton video musik tersebut mengaku demikian. Mereka merasa sosok Nala sangat lekat dengan mereka. Hal ini bisa terlihat melalui kolom komentar dari para penonton yang menyatakan demikian setelah menonton video musik tersebut.
Sebagai informasi, “Nala” merupakan salah satu lagu dari album keempat penyanyi bernama lengkap Muhammad Tulus Rusydi, “Manusia” yang dirilis tahun ini.
Selain “Nala” lagu yang terdapat dalam album ini yakni, “Hati-Hati di Jalan,” “Diri,” “Satu Kali,” “Satu Kali,” “Satu Kali,” “Ingkar,” “Interaksi,” “Remedi,” “Kelana,” dan “Tujuh Belas.”
Hingga artikel ini ditulis, video musik “Nala” milik penyanyi kelahiran 20 Agustus 1987 tersebut telah ditonton lebih dari 111 ribu kali.
BACA JUGA