MD Pictures Rilis Official Teaser Poster Film ‘Tenung’, Tayang 5 Juni 2025

MD Pictures Rilis Official Teaser Poster Film 'Tenung', Tayang 5 Juni 2025
Official teaser poster film 'Tenung' (Instagram @mdpictures_official)

Bintangtamu.id – MD Pictures baru saja merilis official teaser poster film horor terbarunya bertajuk ‘Tenung’, melalui akun Instagram @mdpictures_official, pada Kamis (10/4/2025).

Dalam official teaser poster tersebut, tampak nuansa gelap dan mencekam. Terlihat ada gambar jenazah yang terbaring di atas lantai beralaskan tikar dalam sebuah ruangan.

Ruangan itu hanya diterangi cahaya dari sebuah lilin sehingga tampak remang-remang dan menimbulkan suasana menyeramkam.

Dalam gambar poster itu juga menampilkan dua telapak kaki jenazah yang menghadap ke arah penonton dan di atasnya ada seekor kucing hitam.

Di sampingnya ada sebuah buku yang terlihat seperti buku Yasin. Lalu, di sekeliling ruangan itu terlihat dua kucing hitam lainnya.

Postingan gambar teaser poster yang dibagikan di media sosial itu, sudah pasti memantik minat dan rasa penasaran warganet, terutama para penggemar film horor.

Apalagi, film horor yang diproduksi oleh rumah produksi MD Pictures, terbukti selalu sukses mencetak film-film box office di Indonesia dan laris di pasaran.

Berbagai judul film horor dari MD Pictures yang sukses di pasaran antara lain, ‘Danur’, ‘KKN di Desa Penari’, ‘Sewu Dino’, ‘Badarawuhi di Desa Penari’, ‘Pabrik Gula’ dan lainnya.

Dalam film horor terbaru berjudul ‘Tenung’, MD Pictures mengangkat kisah horor berdasarkan novel berjudul sama, yang ditulis oleh Risa Saraswati dan Dimas Tri Aditiyo.

Risa Saraswati dikenal oleh masyarakat Indonesia karena memiliki kemampuan supranatural dan berkomunikasi dengan makhluk gaib.

Kedekatan Risa dengan hal-hal tak kasat mata sudah ia tuliskan dalam berbagai buku seperti ‘Danur’, ‘Maddah’, ‘Sunyaruri’, ‘Senjakala’, dan berbagai buku lainnya termasuk ‘Tenung’ yang ditulis bersama Dimas Tri Aditiyo.

Film ‘Danur Universe’ yang diangkat dari buku karya Risa Saraswati telah sukses mengguncang industri perfilman di Indonesia.

Oleh karena itu, kolaborasi antara MD Pictures dan Risa Saraswati dalam film terbaru bertitel ‘Tenung’ ini, diprediksi akan kembali menggebrak dunia perfilman Indonesia terutama bergenre horor.

Untuk diketahui, film ‘Tenung’ digarap dibawah arahan sutradara Rizal Mantovani. Sutradara tersebut dikenal dalam industri film Indonesia lewat berbagai karyanya yakni ‘Jelangkung’, ‘Kuntilanak’, ‘5 cm’, ‘Sumala’, dan lainnya.

Selanjutnya, naskah film ini ditulis oleh Alim Sudio dan Widi Lestari.

Tak hanya itu, deretan aktor dan aktris berbakat tanah air turut membintangi film ini. Dengan susunan kru film dan kemampuan akting para pemeran yang mumpuni, ‘Tenung’ akan menjadi film horor yang layak dinantikan.

Di sisi lain, film ini juga akan memberikan pengalaman horor yang menegangkan dan berkesan bagi para penikmat film.

Para Pemeran Film ‘Tenung’

  • Aisyah Aqilah sebagai Ira
  • Seroja Hafiedz sebagai Linda (Ibu)
  • Emir Mahira sebagai Ari
  • Sonia Alyssa sebagai Ara
  • Humaira Jahra sebagai Adelia
  • Roby Tremonti sebagai Fiatenungl
  • Andi Bersama sebagai Ustaz Kholil
  • Anya Zen sebagai Nisa

Sinopsis Film ‘Tenung’

Sama seperti gambar yang tampak dalam official teaser poster film ‘Tenung’, film horor ini mengisahkan tentang kejadian mistis yang berhubungan dengan kucing.

Kisah film ini berfokus pada kehidupan seorang perempuan yaitu Ira. Perempuan itu frustrasi sebab harus mengurus ibunya yang bernama Linda.

Rupanya, Linda menjadi korban tenung yaitu sebuah kiriman gaib dari seseorang, yang dilakukan dengan tujuan untuk menyiksa korbannya hingga meninggal.

Ketika kedua kakak Ira datang, yaitu Ara dan Ari, sang Ibu justru meninggal dunia. Tak disangka, teror yang lebih mengerikan hadir saat ibu mereka bangkit dari kematian.

Siapa sangka, Jenazah Linda tiba-tiba bangun setelah dilompati seekor kucing. Sejak kejadian itu, Linda berubah dan menjadi sangat berbeda.

Tak hanya itu, kehidupan keluarga itu juga diganggu serangkaian teror yang bisa mengancam nyawa.

Bahkan, anak semata wayang Ari yaitu Adelia, juga mendapatkan teror yang mencekam dan menakutkan.

Seiring dengan munculnya kejadian teror dan gangguan yang semakin intens, Ira justru menemukan fakta tentang siapa dalang yang tega mengirimkan tenung kepada ibunya.

Jadwal Tayang Film ‘Tenung’

Dalam official teaser poster yang dibagikan di Instagram, disebutkan bahwa film horor ini dijadwalkan tayang pada 5 Juni 2025 di layar lebar tanah air.

Sudah siap merasakan teror mengerikan dari film ‘Tenung’? Nantikan di bioskop kesayangan kalian!

Tinggalkan Komentar